Tidak sedikit yang bertanya padaku apa yang jadi motivasi ku untuk bekerja sambil kuliah ataupun sebaliknya. Salah satunya motivasi terbesar adalah karena saya ingin membiayai kuliah saya dengan hasil jerih payah sendiri dan tidak ingin memberatkan kedua orang tua saya yang hanya sebatas pensiunan PNS. Selain itu ada beberapa alasan saya menempuh jalur ini untuk mengenyam pendidikan dan pekerjaan secara bersamaan, faktor keluarga besar yang juga menjunjung tinggi pendidikan juga jadi satu alasan meski hanya sekian 0,1 persen saja. Akan tetapi disamping itu ada motivasi saya menggebu hingga saat ini adalah saya ingin ikut program Indonesia Mengajar. Sejak saya tau adanya program tersebut saya benar - benar sangat tertarik untuk mengabdikan diri saya kepada bangsa ini, meskipun program tersebut mengharuskan saya jauh dari keluarga selama setahun, tapi tak apa demi memuaskan batin saya dan juga demi adik - adik ku yang jauh disana.
Teman - teman mungkin sudah banyak yang tau mengenai gerakan Indonesia Mengajar atau belum ada yang tau, simak ulasan dari Wikipedia dulu yuk supaya ngeh bacanya :
Indonesia Mengajar (IM) merupakan sebuah lembaga nirlaba yang merekrut, melatih, dan mengirim generasi muda terbaik bangsa ke berbagai daerah di Indonesia untuk mengabdi sebagai Pengajar Muda (PM) di Sekolah Dasar (SD) dan masyarakat selama satu tahun. Penggagasnya, Anies Baswedan memulai gerakan Indonesia Mengajar pada tahun 2009 untuk menjadi lebih dari sekadar program, tetapi sebagai gerakan untuk mengajak bersama masyarakat yang berikhtiar untuk ikut berperan aktif mencerdaskan kehidupan bangsa sebagai wujud upaya melunasi janji kemerdekaan.
Meyakini bahwa pendidikan dasar adalah fondasi pembangunan masyarakat Indonesia, maka Indonesia Mengajar (IM) percaya bahwa pendidikan dasar untuk anak-anak di seluruh pelosok Indonesia wajib disampaikan dan didampingi oleh generasi terbaik bangsa. Didasari juga oleh janji kemerdekaan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, maka IM mengambil inisiatif untuk mendampingi sekolah dasar–sekolah dasar di berbagai pelosok Indonesia dengan merekrut, membekali, dan menempatkan sarjana-sarjana terbaik bangsa yang memiliki semangat mengabdi untuk mengajar di sebuah SD selama satu tahun. Para pemuda yang dikirim sebagai guru sekolah dasar (SD) ke daerah disebut sebagai Pengajar Muda. Sampai tahun ini sudah ada 7 generasi.
Meyakini bahwa pendidikan dasar adalah fondasi pembangunan masyarakat Indonesia, maka Indonesia Mengajar (IM) percaya bahwa pendidikan dasar untuk anak-anak di seluruh pelosok Indonesia wajib disampaikan dan didampingi oleh generasi terbaik bangsa. Didasari juga oleh janji kemerdekaan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, maka IM mengambil inisiatif untuk mendampingi sekolah dasar–sekolah dasar di berbagai pelosok Indonesia dengan merekrut, membekali, dan menempatkan sarjana-sarjana terbaik bangsa yang memiliki semangat mengabdi untuk mengajar di sebuah SD selama satu tahun. Para pemuda yang dikirim sebagai guru sekolah dasar (SD) ke daerah disebut sebagai Pengajar Muda. Sampai tahun ini sudah ada 7 generasi.
Info lebih lengkapnya bisa dilihat di web ini https://indonesiamengajar.org , program tersebut mengharuskan seorang relawan berpendidikan minimal S1 / D4, namun pendidikan akhir ku nanti hanya D3 maka dari itu InsyaAllah ingin melanjutkan ke jenjang D4 jika memungkinkan. Sedikit heran memang jika menjadi seorang relawan harus memiliki pendidikan min. Strata 1, tapi tentu saja ini bukan sekedar relawan harus memiliki bekal ilmu yang cukup ahh bukan tidak hanya cukup tapi harus mumpuni. Iya mumpuni, gimana mungkin jadi seorang guru tanpa ilmu yang mumpuni di bidangnya ?
Hmm ini hanya salah satu mimpi ku besar ku, seperti yang saya kutip dari Indonesia mengajar "bahwa setiap orang tepatnya Warga Negara Indonesia di dalam relung hati nya punya keinginan kuat untuk ikut bersama membangun negeri ini. Jauh dari sorotan, bekerja rendah hati adalah energi sejati yang kita miliki".
Hehe ndak papa kan aku bermimpi, lha wong katanya Nidji aja kan "mimpi adalah kunci untuk kita menaklukkan duniaaa laalalaaa......Laskar Pelangiiii....." halah malah nyanyi, ya sudah semoga banyak yang baca ini dan mengaminkan mimpi besarku. Masih banyak mimpi - mimpi ku hanya saja akan aku ceritakan lain waktu yaa. Pamit dulu mau belajar, usaha dan do'a dulu. ^^
Disela-sela pekerjaan
24 Agustus 2013
leh malah nyanyi :D
ReplyDeletelanjutkan perjuangan mbak wul ...
impian yang mulia :D
:D
Deletesiap *pasang iket kepala*